Tentang serangga.id
Serangga.id adalah tentang gerakan sukarela yang didasari oleh keresahan tentang kehidupan Serangga dan lingkungan sekitarnya.
Kenali tentang kami dan alasan kami melakukannya. Karena kami membutuhkan dukungan anda.
Etos kerja kami
Kami di sini untuk membantu Anda melihat kehidupan kecil Serangga, karena mereka juga memiliki peran untuk keseimbangan planet ini.
Sejarah tentang serangga.id
Berawal dari kerinduan tentang ingatan masa kecil kami bermain-main dengan serangga kupu, kumbang, belalang sembah dan lainnya, di tengah stressnya kehidupan dewasa ini kami terkenang kembali kehidupan lama kanak-kanak khas pedesaan.
Karena pada musim tertentu saat pagi hari kami dapat menyaksikan ratusan kupu terbang beriringan di sepanjang lorong jalan, dan kamilah bocah kecil dengan kantong plastik bening bertangkai kayu yang menganggapnya seolah jaring serangga dan kami bebas mengejar mereka kesana-kemari. Kami juga sering menjumpai serangga kumbang karena suara desisnya selalu menarik perhatian kami. Dengan mengikat tali di bagian tubuh kumbang lalu memutar-mutar di udara akan membuatnya terbang dan mengeluarkan suara dengungan keras seperti helikopter. Dan serangga lainnya yang selalu berhasil membangunkan imajinasi masa kecil kami.
Tetapi membandingkannya dengan saat ini kami sadar melihat lingkungan tempat tinggal sudah benar-benar berubah, lorong jalanan yang dulu dipenuhi tanaman teh-tehan –Acalypha siamensis tempat gerombolan kupu hinggap kini digantikan tumpukan semen ber-cat warna-warni sebagai pagar rumah. Pepohonan dan semak hijau benar-benar terbatas juga kehidupan hewan kecil seperti kupu maupun serangga lain sudah tidak bisa kami jumpai. Kemanakah mereka?
Jadi kami mencoba untuk mencari keberadaan mereka di tempat yang masih alami seperti di tepian hutan, ladang dan sawah berharap dapat bertemu mereka kembali. Karena di sekitar tempat tinggal saat ini kami tidak pernah menjumpainya lagi.
Tetapi kenyatannya pada musim kupu-pun tidaklah semeriah pada masanya, serangga kumbang entah kemana, mantis hampir punah karena membasmi habis-habisan sumber pakan mereka. Karena habitat alami mereka tergeser oleh tempat tinggal kita.
Waktu berjalan semakin cepat, segalanya nyata di depan mata, jadi kami sungguh merindukan kunang-kunang di malam hari, kupu beriringan di pagi hari dan suara tonggeret nyaring bersautan di siang hari. Kemanakah mereka?, ada apa dengan Serangga?
Langkah kecil kami
Kegiatan awal yang kami lakukan adalah mengumpulkan informasi sebanyak mungkin tentang serangga di internet dan buku, mempelajari habitat dan bagaimana perkembangbiakan mereka.
Kemudian secara berkala melakukan kegiatan pencarian serangga “tertentu”, mengumpulkan spesimen hidup serangga jantan dan betina untuk berusaha menangkarkan, dan mengembalikan mereka ke habitat untuk menjaga populasi tetap ada.
Serangga.id berusaha tetap ada dan mengabarkan untuk anda.
Di tengah kesibukan utama, kami meluangkan waktu untuk memperhatikan kehidupan serangga dan hal-hal di sekitarnya.
Mengumpulkan sebanyak mungkin informasi yang kami peroleh untuk kami kabarkan, memanfaatkan sosial media Instagram, Facebook dan lainnya.
Berbagi pengalaman
serangga.id membagikan pengalaman dalam memelihara serangga, dan mengenali mereka lebih detail, tentang ragam spesies juga perkembangbiakannya meski kami bukanlah seorang ahli secara keilmuan karena kami hanya bocah pengejar kupu di pagi hari. Jadi kami membagikannya dengan cara kami.
Visi dan Misi serangga.id
serangga.id berusaha memperkenalkan Serangga sebagai hewan peliharaan.
Simak bincang-bincang ringan kami dengan Lestari TV dari BPR Lestari, yang telah memberi ruang untuk serangga.id
Part 2 bisa diakses di sini
Temui tim yang luar biasa.
Kami adalah sekelompok individu kreatif berbakat yang tertarik pada alam, serangga, lingkungan hidup dan semua topik di antaranya. Jadi Kenali kami dan apa yang bisa kami lakukan untuk Anda!
Hari Purwanto
Penghobi Serangga
–
Anastasia Elisa
Penghobi Kegiatan Alam
–